Thursday, August 27, 2020

resep acar campur ala kokiheni

Hai..pembaca setia pecinta masakan resep bu heni

Pembaca tentunya sudah banyak yang tahu apa itu acar campur ...Acar campur adalah acar yang dibuat lebih dari satu bahan pembuat acar, yang tentunya pembaca sudah tahu bukan.Disini penulis ingin membagikan sedikit ilmu buat para pembaca semua tentang cara membuat acar campur itu sendiri. Untuk mempersingkat waktu, mari  kita simak resep cara membuat acar campur bersama-sama.

 

Resep acar campur


Bahan bahan

  • ¼ kg ketimun
  • 1 ons kol
  • 1 ons taoge
  • 2 ons wortel
  • 2 sendok makan minyak goreng
  • 3 buah kemiri
  • 3 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 2 buah cabe merah
  • 1 ruas kunyit
  • 10 buah cabe rawit
  • ½ ruas jahe
  • 1 sendok makan gula pasir
  • 2 sendok makan cuka
  • 1 sendok makan garam

Cara membuat acar campur

  1. Kupas ketimun, kemudian kita cuci.
  2. Setelah bersih kemudian kita belah, buang isinya, lalu kita potong-potong sepanjang kira-kira  dua ruas jari.
  3. Kupas wortel, lalu kita cuci hingga bersih, kemudian kita potong potong seperti kita memotong ketimun.
  4. Cuci kol hingga bersih, kemudian kita potong-potong
  5. Bersihkan taoge dan kita buang ekor taoge.
  6. Cuci cabai rawit, kemudian kita buang tangkainya
  7. Haluskan kemiri, bawang merah, bawang putih, cabe merah, kunyit, jahe, gula pasir, dan garam.
  8. Setelah halus, kemudian kita tumis hingga harum.
  9. Masukkan semua sayuran, kedalam tumisan tadi ( dalam penumisan sayuran jangan terlalu matang ).
  10. Acar campur siap untuk kita hidangkan.

Nah..pembaca semua..,demikian tadi resep dan cara membuat acar campur secara mudah, dan semoga dapat bermanfaat bagi kita semua.
Selamat Mencoba


Terima kasih