Friday, October 9, 2020

Yuk kenali berbagai ciri-ciri laptop kita rusak


Dengan berjalannya usia umur laptop kita semakin rentan kerusakan pada laptop kita. Walaupun kadang masih baru rusak sich, yah mungkin perawatan kita jelek atau rusak karena kelalaian seperti jatuh kena air dan lain lain.

Sebelum Laptop kita benar-benar mengalami akan kerusakan alahkah baiknya kalian tahu akan ciri-cirinya. Jangan sampai kita tidak mengetahui ciri-ciri jika laptop kita rusak akan memperparah kesehatan laptop itu sendiri. apalagi jika rusak laptop kita dianggap rusak berat yang jarang orang bisa membetulkannya dan mungkin service centernya tidak bisa menolong.

maka dari itu alangkah baiknya kita mengetahui ciri-ciri laptop kita rusak. Untuk info lebih lengkap simak beberapa info berikut agar kita bisa mengetahui ciri-ciri laptop kita rusak.

CIRI-CIRI LAPTOP RUSAK BERAT DAN RINGAN

1. LAPTOP DENGAN KERUSAKAN RINGAN

A. Audio Mati

Audio mati ini termasuk rusak ringan. Untuk membetulkan cek langkah-langkah berikut:

1. Untuk langkah pertama baiknya kalian cek simbol suara barangkali kita lupa memute sound. 

2.Jika sound ternyata unmute tetapi suara kok tetap tidak ada mungkin bisa jadi software sound kita rusak jadi coba kalian instal ulang driver sound.

3. Jika software normal maka kemungkinan besar adalah hardwarenya. Maka kita perlu mengganti chip audio dengan yang baru

B. Laptop lemot

Banyak sekali saya temui beberapa laptop punya teman saya membutuhkan loading yang lama. Tetapi tidak usah panik loading yang lemot itu belum tentu kerusakan hardware kalian bisa jadi karena terlalu banyak program yang berjalan di background.

Selain banyak program yang sedang berjalan bisa karena laptop kita diserang Virus atau bisa juga karena Harddisk mengalami gangguan atau biasa disebut Bad Sector

2. Kerusakan berat pada laptop

C. Over heating

Jangan anggap enteng over heating karena bisa saja membuat kerusakan yang sangat fatal jika tidak segera kita tangani. 

Terus bagaimana cara kita mengetahui jika laptop over heat? Pada saat pertama kali kita menyalakan laptop coba kita sentuh bagian keyboard atau touchpad dan jika terasa sangat panas maka bisa di pastikan laptop kita over heat.

Untuk mengatasinya coba kita ganti pasta pada prosesor, kemudian cek kipas pada prosesor masih berjalan dengan lancar atau tidak? jika di rasa kipas pada prosesor rusak maka dengan terpaksa kita harus mengganti kipas lapto dengan yang baru.

D. LCD Blank

Pernahkah kalian mengalami LCD pada laptop kita tiba-tiba hitam dan gelap, blue screen, atau malah mati total? Atau bahkan saat ini anda sedang mengalami LCD blank. 

Sebaiknya kalian cek kabel LCD jika kerusakan pada LCD ini kadang mati dan kadang hidup. Biasanya kabel ini kendor atau bisa kabel LCD putus jika LCD kita benar-benar mati. Solusinya ya ganti LCD yang baru 

Selain kabel LCD bisa saja disebabkan RAM rusak, HDD, VGA maka kita harus mengganti bagian hardware yang rusak tersebut.

E. Baterai laptop rusak

Laptop baru kita cas tetapi kok tiba-tiba habis? Ini biasanya penyebab utamanya adalah baterai atau bisa juga karena IC nya yang rusak. Maka lebih baiknya kita coba dengan baterai punya teman kita untuk mengetahui apakah ICnya atau baterainya. Jika kok ternyata yang rusak baterai ya kepaksa kita beli baterai baru begitu sebaliknya

Nah itu sedikit ulasan tentang beberapa tanda-tanda laptop rusak ringan atau berat.

Terima kasih